RADARLAMPUNG.CO.ID – Mahkota Furniture menggelar pameran funiter bertajuk Mahkota Fair di Hall Mall Boemi Kedaton (MBK). Event ini digelar mulai tanggal 21 Januari – 3 Februari 2019.
Dalam pameran tersebut ditawarkan beragam promo menarik. Untuk springbed Lady Americana diberikan diskon 40 persen dan free bed set untuk setiap pembelian satu set tempat tidur tipe Richmond dan Versair.
“Sedangkan untuk tipe Spinal Care diberikan promo diskon 40 persen dan free dipan. Kemudian setiap pembelian matras diberikan promo obe prise dan diskon 40 plus 20 persen,” kata Intan, Supervisor Mahkota Furnitur saat ditemui di lokasi pameran, Senin (21/1).
Kemudian dari brand Elite, sambungnya, ada promo upgrade diskon 40 persen untuk semua tipe. Serta bonus matras protektor dan travel bed untuk tipe tertentu seperti Estima, Prestige, dan Classy. “Produk ini juga memberikan garansi per selama 1 tahun,” tambahnya.
Sementara untuk produk Airland diberikan diskon up to 70 persen. Tak hanya itu, pembelajaan minimal Rp5 juta, pelanggan akan mendapatkan voucher belanja sebesar Rp250 ribu dan berlaku kelipatan.
Adapula bonus 2 bantal dan guling, serta matras protektor dengan garansi 15 tahun. Setiap pembelajaan produk Airland, konsumen juga bisa mendapatkan undian lucky dip untuk hadiah hiburan.
Selanjutnya, untuk produk Helux diberikan promo one prise untuk tipe Ivy dan Finka. Sedang untuk tipe Arnold mendapatkan bonus 2 bantal, guling, matras protektor dan topper. “Kemudian promo diskon 50 persen untuk produk Helux dan Ocean semua tipe,” tambahnya.
Selain tempat tidur, Mahkota Fair juga menyediakan produk sofa dari brand Titov dengan garansi 5 tahun untuk per dan busa. Adapun tipe ditawarkan mulai dari Kingdom, Hermes, Barcelona, dan Sabrina. (ega/kyd)