Polresta Nilai Pak Ogah Membahayakan, Kasubag Humas: Jangan Beri Peluang!

RADARLAMPUNG.CO.ID – Satlantas Polresta Bandarlampung meminta masyarakat tidak memberikan celah terhadap Pak Ogah yang kerap beraksi di seputaran U-turn jalan protokol.

Kasatlantas Polresta Bandarlampung Kompol S Nanda Mega melalui Kasubag Humas AKP Titin Maezunah mwnyakakan, selama ini pihak kepolisian sering melakukan peringatan terhadap Pak Ogah atau masyarakat penunggu U-turn.



“Selama ini kita sudah memperingatkan sekaligus melarang para Pak Ogah, anak-anak sampai dewasa, agar tidak berada di putaran arah itu. Tapi sekarang kami minta juga kepada masyarakatnya jangan memberikan peluang kepada mereka juga,” imbaunya melalui radarlampung.co.id.

Titin juga menambakan, tidak hanya masyarakat, peran Pemerintah Kota (Pemkot) Bandarlampung dalam hal ini Dinas Perhubungan, Dinas Sosial, dan Satpol PP juga diperlukan.

“Kami minta juga kepada petugas Dishub dan Satpol PP yang berjaga agar jangan sungkan membubarkan mereka jika terlihat sedang menjadi Pak Ogah, dan untuk Dinas Sosial juga perlu karena mereka ada yang termasuk anak jalanan, jadi harus dibina bahwa apa yang mereka lakukan itu berbahaya. Baik untuk dia atau orang lain,” tandasnya. (mel/sur)