radarlampung.co.id – Bunda PAUD di Waykanan diharapkan dapat lebih banyak berperan untuk mendidik dan membina generasi penerus. Hal ini disampaikan Bupati Raden Adipati Surya saat menghadiri pembinaan guru PAUD di gedung serba guna setempat, Rabu (19/12).
Bunda PAUD Waykanan Dessy Aprianti Adipati menyatakan, pembinaan tersebut bertujuan mengajak Bunda PAUD di kecamatan dan lembaga-lembaga lainnya untuk lebih meningkatkan kepedulian terhadap layanan PAUD.
”Layanan PAUD dilakukan secara adil dan berkualitas. Sehingga mampu mewujudkan visi maju dan berdaya saing 2021 dan Generasi Emas 2045,” tegas Dessy Aprianti Adipati.
Menurut dia, peran Bunda PAUD mulai dari tingkat kabupaten sampai kampung sangat penting untuk mendidik generasi penerus bangsa menjadi lebih baik. Mengingat anak usia dini adalah masa emas untuk menerima pendidikan yang lebih baik.
”Mudah-mudahan ke depan PAUD di Waykanan menjadi lebih baik sehingga terwujud visi misi Waykanan yang maju dan berdaya saing 2021,” tegasnya.
Sementara Kepala Dinas Pendidikan Usman Karim mengatakan, ada 340 kepala dan pengelola PAUD yang mengikuti pembinaan tersebut. Kegiatan ini mengambil tema Peran Penting Bunda PAUD Dalan Membangun Mental dan Kepribadian Anak Menuju Waykanan Maju dan Berdaya Saing 2021. (sah/ais)